Pages

Minggu, 25 November 2012

"Persatuan"

PERSATUAN atau BERSATU
         Seakan-akan kata persatuan atau bersatu terkikis seiring dengan perkembangan zaman. Hal itu terlihat dari munculnya Kelompok-kelompok atau gerakan-gerakan yang mengatas namakan dirinya sesuai dengan kemerdekaan daerahnya masing-masing. Mungkinkah mereka merasa bahwa daerahnya tersebut dijajah oleh daerah lain atau bahkan negara lain....??? Padahal secara kasat mata semua keadaan tetap dalam kondisi baik-baik saja.
          Provokasi serta bujukan dari seseorang atau beberapa orang yang merasa dirinya orang yang paling benar seakan-akan dengan mudah membius segerombolan atau sekelompok orang untuk melakukan perbuatan yang sebenarnya bertolak belakang dengan hati nurani masing-masing orang tersebut
          Mungkinkan rasa kepercayaan diri juga sudah mulai terkikis seiring dengan perkembangan zaman juga...???
           Marilah kita berusaha merubah paradigma tersebut dengan sama-sama introspeksi diri dan selalu berusaha meningkatkan ilmu pengetahuan agar rasa kepercayaan diri kita semakin tinggi. Akan tetapi setelah rasa kepercayaan diri kita sudah tinggi jangan lantas kita dengan mudah mengomentari orang lain bahkan sampai menilai orang lain dengan penilaian yang kurang baik.


SELALU INTROSPEKSI DIRI....
SELALU BERFIKIRAN UNTUK MAJU....
SELALU MENILAI SESUATU DENGAN NILAI-NILAI YANG POSITIF....
 

0 komentar:

Posting Komentar